NEWSCAIRSCORE Berita Bola Terkini

Barcelona Comeback, Tapi Kalah Lagi di Babak Tos-tosan Kontra AC Milan

 

Cairscore – Laga seru tersaji dalam pertandingan uji coba antara Barcelona vs AC Milan di M&T Bank Stadium, Baltimore, Rabu (7/8/2024) pagi WIB. Barcelona berhasil comeback usai tertinggal dua gol dari AC Milan di waktu normal, membiuat skor imbang 2-2, dan laga dilanjutkan di babak tos-tosan. Tapi Barca pada akhirnya kalah 3-4 dalam adu penalti. #Cairbos

Barca memainkan Robert Lewandowski, Ilkay Guendogan, dan Raphinha dibantu Pau Victor di lini depan. Andreas Christensen dan Marc Casado memainkan peran dua jangkar. Di barisan belakang, Hansi Flick memainkan Alex Valle, Sergi Dominguez, Clement Lenglet, dan Gerard Martin.

Sementara Milan nyaris memainkan skuad terbaiknya sebagai starter. Di lini serang Milan memasang, Luka Jovic, Samuel Chukwueze, Christian Pulisic, dan Rafael Leao.

Bermain agresif sejak peluit pertama dibunyikan, Milan berhasil unggul dua gol dalam 15 menit pertama. Gol pertama Milan dicetak oleh Jovic pada menit ke-10, lima menit berselang Pulisic menggandakan keunggulan Rosoneri menjadi 2-0.

Tertinggal dua gol, Barcelona bangkit dan membuat gol balasan pada menit kle-22. Lewandowski menuntaskan umpan Raphinha yang membuat kedudukan berubah menjadi 2-1, dan tetap bertahan sampai turun minum, masih untuk keunggulan Milan.

Selepas jeda, Barcelona mampu menyamakan kedudukan setelah Lewandowski mencetak brace pada menit ke-58, kali ini menyelesaikan umpan dari Pau Victor. Selanjutnya Barcelona mampu lebih mendominasi penguasaan bola tapi belum berhasil menambah gol sampai waktu normal berakhir.

Skor imbang 2-2 memaksa laga dilanjutkan dengan adu penalti. AC Milan berhasil unggul 4-3 di babak tos-tosan setelah penendang keenam dari Barca, Mikayil Faye melakukan eksekusi.

HOT NEWS

TRENDING

Start Meyakinkan Erling Haaland Mengejar Hat-trick Top Score di Liga Inggris

North-West Derby, Manchester United Dibantai di Kandang 3-0 Oleh Liverpool

Haaland Kembali Cetak Hat-trick, Kali Ini West Ham United Jadi Korban Ketangguhan…

Premier League : Arsenal Ditahan 1-1 Oleh Brighton di Kandang

Kejutan Garuda Muda Mampu Taklukan Tim Tango U-20 2-1

Scroll to Top