NEWSCAIRSCORE Berita Bola Terkini

Bali United Ditahan Imbang 1-1 oleh Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Cairscore – Laga Leg pertama semi final Championship Series Liga 1 antara Bali United dan Persib Bandung, harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 1-1 . Pertandingan yang digelar di Bali United Training Center, pada Selasa (14/5/2024) malam WIB, ini menyuguhkan semangat dua tim papan atas yang sama-sama berambisi meraih kemenangan untuk maju ke final Championship Series Liga 1 2024. #Cairbos

Sejak peluit awal dibunyikan, kedua tim menunjukkan intensitas tinggi. Bali United, sebagai tuan rumah, langsung mencoba menguasai jalannya pertandingan dengan permainan menyerang. Namun, pertahanan solid Persib Bandung berhasil meredam serangan-serangan tersebut.

Tuan rumah sempat memberikan beberapa ancaman melalui Privat Marga dan Eber Bessa, namun peluang keduanya belum membuahkan hasil dan tidak mampu mengubah skor. Begitu pula Persib Bandung, lewat David da Silva dan Ciro Alves belum mampu menciptakan gol, sehingga babak pertama ditutup dengan skor kacamata.

Setelah jeda, Bali United kembali mengambil inisiatif serangan, tapi lini belakang Persib masih sangat kokoh. Peluang emas menghampiri Persib pada menit ke-51, tapi gagal berbuah gol. Setelah mendapat hadiah tendangan penalti, David da Silva, Penyerang asal Brasil gagal mengeksekusi dan sedikit membuat frustasi permainan Maung Bandung.

Kebuntuan akhirnya terpecahkan di menit ke-82, Bali United unggul 1-0 melalui tandukan Jafferson Assis. Laskar Tridatu hampir saja merayakan kemenangan, tapi di masa injury time tepatnya pada menit ke-90+9, David Da Silva menebus kekagalannya mengeksekusi tendangan penalti dengan menciptakan gol melalui tandukannya. Skor 1-1 bertahan sampai pertandingan berakhir.

Persib Bandung akan gantian menjamu Bali United pekan depan untuk memastikan siapa yang berhak maju ke final Championship Series. Modal hasil seri di markas Bali United akan menjadi motivasi lebih untuk merebut kemenangan di kandang.

Pelatih  Persib Bandung, Bojan Hodak, juga mengapresiasi kerja keras timnya. “Meski kalah penguasaan bola, tapi Persib lebih banyak bisa menekan dan menciptakan peluang. Mereka bermain lebih efektif,” kata Bojan.

HOT NEWS

TRENDING

Kekalahan Menyakitkan Si Nyonya Tua, Setelah Tunduk 0-1 Atas Stuttgart

Comeback Dramatis Real Madrid dan Hat-Trick Vinicius Junior

Liverpool Kembali Ke Puncak Klasemen Setelah Dulang Tiga Poin Kontra Chelsea

Berjuang Keras Dengan 10 Pemain, Meriam London Tumbang Di Kandang Bournemouth 2-0

Matchday Minggu Ke-Delapan Premiere League, Tottenham Bantai Westham 4-1

Scroll to Top